Thursday, April 12, 2012

Cara Membuat Pengharum Ruangan


Cuaca panas membuat ruangan mudah bau, karena penguapan keringat atau makanan. Sehingga pengharum ruangan menjadi kebutuhan banyak orang. Cara yang umu dalam mengatasi hal ini adalah dengan pengharum ruangan yang biasanya dibeli di supermarket dengan aroma yang bisa anda pilih sesuai dengan keinginan anda. Tahukah anda kalau pengharum ruangan bisa anda buat sendiri dengan cara mudah ?. Cara membuatnya bahkan sangat mudah dengan bahan-bahan yang bisa anda cari dengan cara mudah. Tentunya cara ini bisa lebih mengirit pengeluaran bukan ?. Berikut ini adalah cara mudah membuat pengharum ruangan sendiri.

Bahan :
1.  1 sendok teh baking soda
2.  1 sendok makan perasa / essence (pilih sesuai dengan selera anda)
3.  2 gelas air (500 mililiter)

Cara membuat :
1.  Campurkan semua bahan dalam mangkuk.
2.  Biarkan sampai busanya hilang
3.  Aduk rata.
4.  Tuangkan pengharum ruangan yang anda buat ke dalam botol semprot.
5.  Pengharum ruangan siap digunakan

No comments:

Post a Comment